Testimoni Alumni

Testimoni Alumni

Soni Hary Santoso

Operational Manager, PT Cahaya Bintang Olympic

Sebagai lulusan S1 Teknik Kimia yang berkecimpung dalam dunia kerja Teknik Industri selama 16 tahun, saya hanya mengandalkan pengalaman dan logic untuk bekerja. Saya pernah mendapatkan tantangan untuk relayout pabrik dalam waktu 1 bulan tanpa ada dasar teori yang dipahami. Hal inilah yang membuat saya mengambil S2 Magister Teknik Industri (MTI) yang memberikan bidang keminatan logistic dan supply chain yang menjadi trend saat ini. Tentu banyak manfaat yang saya peroleh dalam memperluas wawasan, menambah jaringan koneksi, memperbaiki pola pikir dari riset yang dilakukan, serta mendapat kesempatan karir yang lebih baik. Tidak ketinggalan juga, UBAYA merupakan salah satu universitas bergengsi di Surabaya, sehingga tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Christopher Hendra Setiawan (Lulusan MTI Ubaya IPK 4.00)

Berkuliah di MTI UBAYA dibimbing oleh dosen-dosen yang luar biasa hebat, mulai dari keilmuan teoritis, praktis, maupun wawasan. Hal itulah yang membuat saya memutuskan untuk lanjut studi ke MTI UBAYA. Selain kompetensi sumber daya, lingkungan juga menjadi faktor saya mau melanjutkan pendidikan di MTI UBAYA. Banyak pencerahan di bidang keilmuan yang saya ampu, sehingga memperkuat dasar pemahaman saya pada keilmuan tersebut dan berhasil menempuh studi selama 3 semester.

Iris Martin (Lulusan MTI Ubaya IPK 4.00)

PPIC Staff, PT King Halim Jewelry

Sebagai penerima Beasiswa Semar, saya mau melanjutkan pendidikan S2 dan melanjutkan bidang studi yang linear dengan jurusan saat S1, yaitu Teknik Industri.. Kesempatan untuk belajar dan mengeksplor dunia industri lebih luas. Selama studi 3 semester di MTI UBAYA, saya banyak mendapatkan insight dari sharing teman dan dosen pengajar di kelas. Suasana belajar di MTI UBAYA sangat mendukung dan santai, sehingga proses belajar terasa ringan dan menyenangkan. Hal inilah yang membuat saya memiliki sudut pandang lebih luas dan dapat memberikan masukan-masukan baru di dunia kerja berdasarkan teori praktis yang dipelajari di kelas.

Testimoni Alumni - Abraham

Abraham Stefanus (alumni angkatan pertama)

Engineering, One Icon Residence Pakuwon

Di MTI Ubaya selain teori saya juga belajar tentang kondisi riil di lapangan karena beberapa kali MTI mengundang praktisi untuk memberi kuliah tamu. Selain itu saya juga banyak belajar dalam penguasaan software, studi literatur, dan pembuatan paper. Saya banyak berterima kasih kepada seluruh dosen yang sudah bekerja keras sehingga suasana pembelajaran menjadi sangat cair dan menyenangkan. Saya berharap setelah ini saya dapat mempertanggungjawabkan gelar saya secara profesional sehingga bermanfaat bagi lingkungan kerja saya dan berguna bagi sesama.

Testimoni Alumni - Ali

Ali Hisham Alhureibi (alumni angkatan pertama)

Manajer Produksi, Bourda Bakery

Waktu di S1 saya tidak mendalami mengenai optimisasi, sehingga saya kurang paham dengan model matematika dan software yang dibutuhkan. Tetapi setelah melakukan penelitian di bidang ini, saya berkembang banyak hingga mampu memindahkan model ke software untuk dapat diterapkan. Ilmu ini sangat berguna bagi pekerjaan saya sekarang dalam mengatur rute pengiriman. Kualitas layanan di MTI Ubaya juga sangat baik, jurnal-jurnal internasional dari Science Direct dan Emerald dapat diakses online dan free. Kualitas para dosen pengajar juga sangat bagus.

Testimoni Alumni - Oliv

Gloria Olivia (alumni angkatan pertama, wisudawan teladan semester gasal 2018-2019)

Procurement, Supply Chain Dept., PT Gudang Garam, Tbk.

Ekspektasi awal saya ketika masuk MTI Ubaya adalah mendapatkan ilmu tambahan untuk menunjang karir, tetapi ternyata saya mendapatkan lebih. Selain ilmu, banyak pengalaman baru saya dapatkan. Pengalaman paling berharga adalah saat ikut international conference karena di sini kita dapat melatih skill dalam menyampaikan pendapat dan presentasi.

Testimoni Alumni - Jerry

Jerry Loardi Loa (alumni angkatan pertama)

Purchasing, PT Apelosa Papua Perkasa (Toko Joyo Motor)

Apa yang saya terima dari MTI Ubaya jauh melebih ekspektasi saya. Awalnya saya bermaksud menambah wawasan dari belajar di pendidikan magister, juga mengembangkan hardskill dan softskill. Saya sebenarnya juga siap lulus dengan akreditasi C, tetapi ternyata MTI Ubaya bekerja keras dan berhasil mendapatkan akreditasi B! Dari hasil berproses di MTI Ubaya, saya banyak berkembang khususnya dalam skill belajar untuk belajar.